Samsung Godiva Terungkap, Seperti Desain Galaxy S III

Sebuah smartphone misterius tampak dalam basis data GLBenchmark beberapa waktu lalu. Smartphone itu diberi nama Samsung SCH-I425 atau disebut juga sebagai Godiva. Penampakan ini merupakan bocoran kedua kalinya yang menampilkan penampakan fisiknya.

Samsung Godiva diisukan sebagai penerus Stratosphere II (model SCH-I415) yang merupakan handset slider QWERTY. Tetapi penamkana  kali ini tidak memperlihatkan adanya papan ketik fisik tersebut bahkan Samsung Godiva terlihat lebih mirip Samsung Galaxy S3 yang memiliki tombol Android berbeda.

Penampakan Samsung Godiva dalam GLBenchmark
Tidak ada berita lengkap yang diutarakan dalam bocoran kali ini, hanya menayangkan screenshot yang menampilkan penggunaan Android 4.1.2. Jika bersumber dari informasi hasil benchmark, Samsung Godiva akan dijajal oleh chip Snapdragon S4 dual-core dengan  layar beresolusi 1280 x 720 piksel. Godiva juga mendukung jaringan 4G LTE melalui Verizon.


via Engadget

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Samsung Godiva Terungkap, Seperti Desain Galaxy S III"

Post a Comment